Kata Arteta Soal West Ham Ungguli Arsenal di Klasemen Liga Inggris

Kata Arteta Soal West Ham Ungguli Arsenal di Klasemen Liga Inggris

Adhi Prasetya - Sepakbola
Minggu, 21 Mar 2021 18:30 WIB
LONDON, ENGLAND - NOVEMBER 08: Mikel Arteta, Manager of Arsenal reacts during the Premier League match between Arsenal and Aston Villa at Emirates Stadium on November 08, 2020 in London, England. Sporting stadiums around the UK remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Andy Rain - Pool/Getty Images)
Arteta memuji penampilan West Ham sejauh ini. Foto: Getty Images/Pool
London -

West Ham United sedang bersaing di papan atas Liga Inggris. Manajer Arsenal Mikel Arteta memuji apa yang sudah dilakukan The Hammers sejauh ini.

Berbeda dengan musim lalu, West Ham tampil menggigit saat ini. Sepanjang 2021, mereka baru kalah tiga kali dari 12 laga Liga Inggris dan sudah meraih delapan kemenangan.

West Ham kini bercokol di posisi kelima klasemen sementara dengan 48 poin dari 28 laga, dan masih bersaing lolos ke Liga Champions musim depan. Klub asal London timur itu juga unggul 7 angka dari Arsenal yang masih tercecer di urutan kesepuluh.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Manajer David Moyes pun mendapat pujian berkat laju West Ham sejauh ini. Padahal ia tak memiliki penyerang tajam dalam skuad. Tomas Soucek yang menjadi top scorer klub baru membukukan 8 gol sejauh ini. Michail Antonio menyusul dengan torehan 7 golnya.

Meski demikian, hal itu juga bisa memberi keuntungan tersendiri. West Ham tak bergantung pada satu sosok untuk mencetak gol. Sudah ada 18 pemain yang mencatat namanya di papan skor, 5 di antaranya bek.

ADVERTISEMENT

Jelang pertemuan Arsenal dengan West Ham, Arteta memberi pujian tersendiri. Apa jawabannya ketika ditanya terkejut atau tidak dengan performa rival sekotanya itu?

"Tidak begitu," kata Arteta, dikutip situs resmi Arsenal. "Saya pikir mereka punya skuad yang kuat, punya manajer dan staf pelatih yang hebat."

"Mereka memulai musim dengan sejumlah keraguan, namun saya tahu kapabilitas David (Moyes). Dia menyatukan tim, mereka bekerja untuk satu sama lain, kebijakan transfer mereka juga bagus, dan kalian bisa lihat hasilnya."

"Jelas bahwa mereka bisa berlatih dan mempersiapkan diri lebih lama sebelum menghadapi kami, saya pikir mereka sedang bagus-bagusnya dan berbahaya," jelas eks asisten Pep Guardiola itu.

West Ham United vs Arsenal akan digelar di London Stadium pada Minggu (21/3/2021) pukul 22.00 WIB.

(adp/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads