Manchester United menjamu Leeds United pada pekan awal Liga Inggris 2021/2022. Di babak pertama, Setan Merah mampu unggul 1-0.
MU vs Leeds berlangsung di Old Trafford, Sabtu (14/8/2021) dini hari WIB. The Red Devils langsung tancap gas di awal dengan tembakan Scott McTominay di kotak penalti Leeds yang diblok lawan.
Ancaman MU selanjutnya datang di menit kelima. Mason Greenwood melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, tapi bola masih bisa diamankan Illan Meslier.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Leeds hampir bikin blunder di menit ke-11 saat umpan backpass pemainnya berupaya terlalu lemah. Greenwood menyerobot bola dan melepaskan tembakan lob, namun Meslier mampu menepis.
Baca juga: Varane Resmi Jadi Pemain Man United |
Paul Pogba buang peluang emas di menit ke-13. Sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper, bola tembakan Pogba masih belum bisa merobek gawang Leeds.
Leeds perlahan melakukan perlawanan. Dua tembakan dari luar kotak penalti dilepaskan pada menit ke-15 lewat Jack Harrison dan Mateusz Klich, yang semua berhasil dibendung David De Gea.
MU hampir kecolongan di menit ke-25. Patrick Bamford menyambut umpan dari tembakan bebas, tapi bola sundulannya belum mengarah ke gawang.
Baca juga: Solskjaer Tak Mau MU Gagal Lagi Raih Trofi |
The Red Devils membuka keunggulan 1-0 di menit ke-30. Bruno Fernandes lepas dari posisi offside setelah menerima umpan Pogba dan dari jarak dekat melepaskan tembakan yang melintasi sela-sela kaki kiper sebelum masuk ke gawang.
Daniel James mengancam Leeds di menit ke-36. Bola tembakan winger asal Wales itu sedikit melebar di sisi gawang.
MU terus memberikan tekanan kepada Leeds di sisi babak pertama. Tak ajarang aksi individu diperlihatkan untuk bisa masuk ke kotak penalti, tapi sampai turun minum skor 1-0 tak berubah.
Susunan Pemain:
Man Utd: De Gea: Wan-Bissaka, Maguire, Lindelof, Shaw; Fred, McTominay; James, Fernandes, Pogba; Greenwood.
Leeds: Meslier; Ayling, Struijk, Cooper, Dallas; Klich, Koch; Raphinha, Rodrigo, Harrison; Bamford.
(ran/nds)