Piala Liga Inggris: Man City Libas Wycombe 6-1

Piala Liga Inggris: Man City Libas Wycombe 6-1

Putra Rusdi K - Sepakbola
Rabu, 22 Sep 2021 03:45 WIB
Manchester -

Manchester City berpesta gol saat menghadapi tim divisi tiga Wycombe Wanderers pada laga Piala Liga Inggris. The Citizens menang 6-1.

Man City menjamu klub League One Wycombe Wanderers di Etihad Stadium pada laga babak ketiga Piala Liga Inggris, Rabu (22/9/2021). Unggul kualitas pemain, Man City tampi dominan sejak awal laga.

Mereka mencatatkan sebesar 80 persen dibanding Wycombe yang hanya 20 persen. Man City melepas 20 tembakan dengan 12 on target, sedangkan tamunya cuma buat 10 tembakan yang empat di antaranya mengarah ke gawang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski demikian, Man City harus tertinggal lebih dulu lewat gol Brandon Hanlan di menit ke-22. Mereka kemudian baru bangkit untuk mengelontorkan enam gol dari torehan Kevin De Bruyne (menit ke-29), brace Riyad Mahrez (43' dan 83'), Phil Foden (45+1), Ferran Torres (71') dan Cole Palmer (88').

Man City menutup laga dengan kemenangan 6-1. Hasil ini membuat Manchester Biru berhak melaju menuju

ADVERTISEMENT

Jalannya Pertandingan

Man City tampil menekan sejak awal laga. Pada menit ke-17, Ferran Torres punya peluang. Namun, usahanya masih bisa diamankan kiper Wycombe, David Stockdale.

Terus menyerang, tuan rumah justru harus kebobolan lebih dulu di menit ke-22. Bermula dari kemelut yang lahir di depan gawang Man City, Ryan Tafazolli bisa menyodorkan bola ke Brandon Hanlan.

Gol!! Hanlan yang berdiri tepat di depan gawang bisa menyontek bola menjadi gol. Wycombe unggul 1-0.

Terkejut oleh gol Hanlan, Man City cepat merespon. Mereka bisa menyamakan kedudukan di menit ke-29.

Phil Foden bergerak dari tengah lapangan. Ia lalu memberikan bola ke Kevin De Bruyne yang berdiri di sisi kiri kotak penalti.

Gol!! De Bruyne melepas sepakan mendatar yang bersarang ke pojok kanan gawang Wycombe. Skor berubah 1-1.

Pada menit ke-32, Man City hampir mencetak gol. Namun, sepakan Raheem Sterling dari depan kotak penalti masih membentur tiang kiri gawang Wycombe.

Giliran tiang kanan Wycombe yang menggagalkan upaya Man City mencetak gol pada menit ke-42. Kali ini dari tembakan jarak jauh Riyad Mahrez.

City akhirnya bisa benar-benar berbalik memimping pada menit ke-43. Pemain muda, Joshua Wilson-Esbrand beraksi dari sisi kiri lalu melepas umpan tarik.

Gol!! Umpan tarik Wilson-Esbrand bisa disambar Mahrez untuk membobol gawang Stockdale. Man City unggul 2-1.

Man City menutup babak pertama dengan skor 3-1. Hal ini terjadi usai Foden mencetak gol spektakuler.

Gol!! Foden melepas tembakan keras dari luar kotak penalti di kanan pertahanan Wycombe. Derasnya bola tak kuasa dibendung Stockdale.

Selepas jeda, situasi tak banyak berubah dengan Man City masih memegang kendali. Tuan rumah sudah kembali menebar ancaman di menit ke-47.

Umpan De Bruyne menemui Mahrez yang tak terkawal di sisi kanan kotak penalti. Usaha tembakan Mahrez sayangnya bisa diamankan Stockdale.

Pada menit ke-61, De Bruyne yang punya peluang dari tembakan jarak jauhnya. Stockdale kembali masih sigap mengamankan ancaman ini.

Memasuki pertengahan babak kedua, Wycombe mulai lebih keluar menyerang. Hasilnya mereka punya dua peluang berbahaya.

Obita terlepas dari pengawalan dan tinggal berhadapan dengan Steffen di menit ke-61. Sepakan Obita justru masih mengarah ke Steffen. Beberapa saat kemudian, sundulan Tafazolli yang bisa diamankan Steffen.

Namun pada memit ke-71, Man City kembali mencetak gol untuk menjauh. Foden kembali jadi kreator gol untuk pasukan Pep Guardiola.

Gol!! Umpan Foden dari sisi kiri menuju Torres yang berdiri di tiang jauh. Torres bisa menyambar bola dengan baik hingga Man City unggul 4-1.

Pesta gol Man City berlanjut di menit ke-83. Terobosan De Bruyne menuju Sterling di sisi kiri kotak penalti yang langsung melepas umpan tarik.

Gol!! Bola dengan baik mampu disontek Mahrez menjadi gol.

Man City mengakhiri laga ini dengan kemenangan 6-1. Hal itu dipastikan oleh gol Cole Palmer di menit ke-88.

Gol!! Palmer melepas sepakan melengkung dari depan kotak penalti yang bersarang ke pojok kanan gawang Man City.

Susunan Pemain

Manchester City: Zack Steffen; CJ Egan-Riley, Fin Burns, Luke Mbete, Joshua Wilson-Esbrand (James McAtee 72'); Romeo Lavia, Kevin de Bruyne, Phil Foden; Raheem Sterling, Ferran Torres (Cole Palmer 72'), Riyad Mahrez.

Wycombe Wanderers: David Stockdale; Jason McCarthy, Anthony Stewart, Ryan Tafazolli, Joe Jacobson; Sullay Kaikai (Daryl Horgan 68'), Dominic Gape (Josh Scowen 75'), David Wheeler, Jordan Obita; Brandon Hanlan, Adebayo Akinfenwa (Sam Vokes 65')

(pur/adp)

Hide Ads