Liverpool di Bulan Desember Nanti: Hadapi Tiga Mantan!

Afif Farhan - detikSepakbola
Jumat, 12 Nov 2021 11:50 WIB
Liverpool di Bulan Desember Nanti, Hadapi Tiga Mantan! (Getty Images)
Liverpool -

Liverpool di bulan Desember nanti, akan hadapi beberapa laga yang ngeri-ngeri sedap. Ada tiga mantan yang menunggu, yakni Benitez, Gerrard, dan Rodgers!

Bulan Desember, tampaknya akan jadi bulan yang tidak ceria buat Liverpool. Beberapa lawan berat menanti, khususnya tiga tim yang dikomandoi oleh orang-orang yang tidak asing lagi.

Pada Kamis (2/12) mendatang, Liverpool akan bertamu ke kandang Everton dalam lanjutan Liga Inggris pada dinihari WIB. Everton, kini dilatih eks manajer The Reds dulu yaitu Rafael Benitez.

Benitez punya kenangan manis kala menukangi Liverpool dulu. Titel prestisius Liga Champions jadi persembahannya.

Benitez (kanan) (Getty Images/Daniel Berehulak)

Kemudian pada Sabtu (11/12), Liverpool akan menjamu Aston Villa. Kini manajer Villa, adalah legenda hidupnya yakni Steven Gerrard!

Gerrard baru diresmikan jadi manajer Aston Villa pada Kamis (9/10) kemarin, Gerrard dikontrak sampai tiga tahun ke depan.

Tentu, Gerrard selalu di hati para fans The Reds. Gerrard semasa dulu adalah seorang pemimpin di lapangan, juga tidak pernah bermain di klub Liga Inggris lainnya selain di Liverpool.

Steven Gerrard (Alex Livesey/Getty Images)

Kemudian pada Selasa (23/12) dinihari WIB, Liverpool akan menghadapi Leicester City di perempatfinal Carabao Cup. Manajer Leicester, adalah eks manajer Liverpool dulu yaitu Brendan Rodgers yang pernah membawa Liverpool nyaris juara Liga Inggris di musim 2013/2014.

Liverpool juga akan kembali menghadapi Leicester di Liga Inggris pada Senin (29/12) dinihari WIB.

Brendan Rodgers (Getty Images/Catherine Ivill)

Siap menghadapi tiga mantan terindah, The Reds?




(aff/krs)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork