Kemahalan, Inter Batal Beli Deco & Carvalho

Kemahalan, Inter Batal Beli Deco & Carvalho

- Sepakbola
Rabu, 08 Jul 2009 03:49 WIB
Milan - Inter Milan mengurungkan niatnya untuk membeli dua pemain Chelsea, Deco dan Ricardo Cavalho. Kubu Nerazzurri menyebut, harga keduanya terlampau mahal.

Minat Inter terhadap Carvalho sudah santer terdengar pada bursa transfer musim panas ini. Tak heran, karena Jose Mourinho si pelatih La Beneamata yang pernah menangani Carvalho di Porto dan Chelsea kabarnya sangat tertarik bekerja sama lagi dengan sang pemain bertahan.

Begitu juga dengan Deco. Pemain yang juga pernah merumput dengan Barcelona itu merupakan pemain Mourinho kala ia melatih Porto dulu. Deco yang didatangkan Chelsea dari El Barca awal musim lalu menyatakan ketidakpuasannya hanya mendapat sedikit kesempatan merumput.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun demikian, Inter akhirnya menarik diri dari proses negosiasi kedua pemain berkebangsaan Portugal tersebut. Juru transfer Inter, Gabriele Oriali, membeberkan bahwa kubunya tak mampu menyanggupi permintaan harga dari Chelsea, meski tak disebutkan berapa nilainya.

"Kami mendapatkan kesempatan untuk berbicara langsung dengan Chelsea dan kami tahu mereka siap untuk menjual kedua pemain itu. Tetapi harga yang mereka minta terlalu mahal," tandasnya seperti dilansir AFP.

"Negosiasinya tak semudah kelihatannya. Dalam situasi seperti ini, segalanya tak mudah untuk kami. Untuk saat ini proses negosiasi praktis ditutup. Saya tak tahu apakah pembicaraan ini akan dilanjutkan lagi atau tidak," tukasnya.

(roz/arp)

Hide Ads