Inter Milan Pede Transfer Lukaku Selesai Pekan Ini

ADVERTISEMENT

Inter Milan Pede Transfer Lukaku Selesai Pekan Ini

Adhi Prasetya - Sepakbola
Selasa, 21 Jun 2022 18:20 WIB
Romelu Lukaku #9 of Chelsea during the game in Leeds, United Kingdom on 5/11/2022. (Photo by Mark Cosgrove/News Images/Sipa USA)No Use Germany.
Romelu Lukaku sedikit lagi akan kembali ke Inter Milan. Foto: Mark Cosgrove/News Images/Sipa U/News Images
Jakarta -

Inter Milan sudah menaikkan tawaran untuk membawa pulang Romelu Lukaku, namun angkanya masih di bawah keinginan Chelsea. Lalu bagaimana kelanjutan transfernya?

Dilaporkan Football Italia, Inter akhirnya bersedia menaikkan biaya peminjaman, dari awalnya 5 menjadi 7 juta Euro plus bonus. Hanya saja, tawaran itu masih sedikit di bawah harapan Chelsea yang meminta 10 juta Euro plus bonus.

Meski begitu, Inter yakin selisih nilai yang tipis itu bisa segera ditemukan jalan keluarnya dalam negosiasi lanjutan dengan Chelsea. Nerazzurri dan juga perwakilan Lukaku percaya diri transfer penyerang Belgia itu bisa selesai pekan ini, seperti dilaporkan jurnalis Fabrizio Romano.

Lukaku mencetak 30 gol dalam 44 laga serta meraih scudetto di musim terakhir bersama Inter, namun hanya mencetak 15 gol saja dalam jumlah penampilan yang sama bersama Chelsea di musim lalu. Padahal, ia sudah dibeli mahal seharga 115 juta Euro.

Ia juga dinilai gagal beradaptasi dengan sistem permainan Thomas Tuchel. Manajer asal Jerman itu dilaporkan sudah memberikan restu kepada direksi Chelsea untuk melepas Lukaku di musim panas ini.

Jika terealisasi, Lukaku akan pindah ke Inter dengan status peminjaman tanpa opsi dipermanenkan. Chelsea juga meminta gajinya dibayar penuh oleh Inter. Jika Lukaku pergi dari Stamford Bridge, barulah The Blues akan bergerak mengejar Raheem Sterling.

(adp/aff)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT