Napoli Harus Perlakukan Spezia Seperti Liverpool

Randy Prasatya - detikSepakbola
Sabtu, 10 Sep 2022 01:00 WIB
Napoli harus perlakukan Spezia seperti Liverpool. (Foto: Giuseppe Bellini/Getty Images)
Jakarta -

Napoli menjamu Spezia akhir pekan ini. Partenopei harus memperlakukan lawannya itu seperti saat menggebuk Liverpool.

Napoli secara mengejutkan mempermalukan Liverpool di matchday pertama fase grup Liga Champions. Pasukan Luciano Spalletti mampu menang dengan skor 4-1.

Kegembiraan dari hasil itu harus segera diakhiri oleh Napoli. Spezia sudah menanti dalam lanjutan Liga Italia di Stadion Diego Armando Maradona, Sabtu (10/9/2022) malam WIB.

"Kami harus memperlakukan Spezia dengan cara yang sama seperti Liverpool, menempatkan pertandingan ini pada level yang sama, berkonsentrasi pada hasil dan bukan hanya nama lawan untuk membuat diri kami terlihat bagus," kata Spalletti, yang dikutip dari Football Italia.

Victor Osimhen mengalami cedera saat melawan Liverpool. Napoli diperkirakan kehilangan sang striker selama beberapa bukan.

"Mengecewakan tanpa Osimhen, tetapi hal-hal ini terjadi, kami memiliki pemain seperti Giovanni Simeone dan Giacomo Raspadori yang dapat menggantikannya," Spalletti menjelaskan.

Napoli saat ini sedang duduk di posisi kedua Liga Italia dengan 11 poin dari lima laga. Napoli juga saat ini menjadi tim paling subur di Italia dengan torehan 14 gol dan punya selisih gol terbaik, yakni delapan.



Simak Video "Video Italia Kebobolan Gol Konyol, Spalletti Bilang Begini"

(ran/raw)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork