Granada Vs Barcelona: Menang Dramatis 5-3, Lionel Messi cs ke Semifinal

Copa del Rey

Granada Vs Barcelona: Menang Dramatis 5-3, Lionel Messi cs ke Semifinal

Adhi Prasetya - Sepakbola
Kamis, 04 Feb 2021 05:38 WIB
Barcelonas Spanish defender Jordi Alba (back) celebrates with Barcelonas Argentinian forward Lionel Messi and Barcelonas French forward Ousmane Dembele (R) after scoring a goal during the Spanish Copa del Rey (Kings Cup) quarter-final football match between Granada FC and FC Barcelona at Nuevo Los Carmenes stadium in Granada on February 3, 2021. (Photo by JORGE GUERRERO / AFP)
Barcelona menang dramatis di perempatfinal Copa del Rey musim ini. Foto: AFP/JORGE GUERRERO
Granada -

Barcelona susah payah lolos ke semifinal Copa del Rey. Mereka butuh 120 menit untuk mengalahkan Granada 5-3 di babak perempatfinal.

Bermain di Estadio Nuevo Los Carmenes, Kamis (4/2/2021) dini hari WIB, Barcelona menang dramatis lewat gol-gol dari Antoine Griezmann (88', 100'), Jordi Alba (90+2', 113'), dan Frenkie de Jong (108').

Granada sendiri sempat memberi perlawanan lewat gol-gol dari Kenedy (33'), Roberto Soldado (47'), dan Fede Vico (103'), namun tetap gagal menang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan hasil ini, Barcelona menyusul jejak Sevilla dan Levante yang juga sudah lolos ke empat besar. Masih ada satu tiket tersisa yang diperebutkan oleh Athletic Bilbao dan Real Betis. Undian semifinal akan dilakukan Jumat (5/2).

Jalannya pertandingan

ADVERTISEMENT

Ancaman Barcelona dimulai pada menit ke-4. Ronald Araujo melepskan tembakan ke gawang, namun kiper Granada, Aaron Escandell, berhasil menghalaunya. Semenit berselang, penyelesaian akhir Trincao gagal menemui target.

Lionel Messi mengancam di menit ke-7, namun usahanya bisa diatasi Escandell. Begitu pula dengan peluang Trincao di menit ke-8.

Granada balik menyerang. Antonio Puertas coba mengancam gawang Marc-Andre Ter Stegen, namun sundulannya di menit ke-20 masih melenceng dari gawang.

GOL! Granada membuka keunggulan di menit ke-32. Alberto Soro merebut bola dari Samuel Umtiti di sisi kanan kotak penalti Barcelona, lalu melepaskan crossing ke depan gawang. Kenedy yang menyambutnya dengan tenang menjebol gawang Marc-Andre ter Stegen.

Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Granada sukses menggandakan skor di menit ke-47. Angel Montoro mengirim umpan jauh ke depan gawang Barcelona, dan diterima oleh Soldado. Ia berlari membawa bola, berhadapan 1 vs 1 dengan Ter Stegen.

Dengan tenang, eks striker Tottenham Hotspur itu menembak bola ke sudut kiri gawang, menaklukkan Ter Stegen. Kedudukan menjadi 2-0.

Unggul dua gol, Granada coba menyerang lagi. Darwin Machis melepas tembakan jarak jauh di menit ke-56, namun Ter Stegen dengan sigap mengamankannya.

Barcelona menolak menyerah. Messi mencoba mencetak gol lewat sepakan di menit ke-61, tetapi masih bisa diselamatkan oleh Escandell. Semenit berselang, tembakan Trincao masih membentur tiang gawang Granada.

Usaha Barcelona berlanjut di menit ke-76. Sergio Busquets mencoba menyundul bola hasil sepak pojok Ousamane Dembele, namun upayanya masih jauh dari sasaran.

Nyaris! Griezmann melepaskan tendangan salto di menit ke-82, namun masih bisa ditepis oleh Escandell. Semenit berselang, ia menghalau sepakan Araujo.

Messi kembali melancarkan tembakan di menit ke-84, tetapi Escandell dengan mudah mengamankan sepakan tersebut. Tiga menit kemudian, peluang Barcelona kembali membentur tiang, kali ini lewat Dembele.

GOL! Griezmann memperkecil ketertinggalan di menit ke-89. Ia dengan cermat memanfaatkan umpan terobosan Messi dan menyonteknya masuk ke gawang. Escandell yang terkejut tak kuasa menghalaunya.

TIANG! Di menit ke-90, Messi melakukan akselerasi ke kotak penalti Granada dan dan melepaskan tembakan. Seharusnya menjadi gol andai tak menerpa mistar.

Barcelona's Spanish defender Jordi Alba blows a kiss as he celebrates after scoring a goal during the Spanish Copa del Rey (King's Cup) quarter-final football match between Granada FC and FC Barcelona at Nuevo Los Carmenes stadium in Granada on February 3, 2021. (Photo by JORGE GUERRERO / AFP)Jordi Alba menjadi penyelamat Barcelona di menit-menit akhir waktu normal. Foto: AFP/JORGE GUERRERO

GOL! Barcelona menyamakan kedudukan di menit ke-90+2. Jordi Alba menyelamatkan muka Barcelona, usai sundulannya yang memanfaatkan umpan Griezmann bersarang telak di gawang Granada. Laga pun berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Di babak tambahan, Barcelona sukses membalikkan keadaan. Di menit ke-100, Crossing Messi disambut Griezmann dengan sundulan, dan gagal dibendung oleh Escandell. Skor menjadi 3-2.

Oh, tidak! Barcelona masih belum bisa santai. Wasit memberi penalti pada Granada di menit ke-102, usai Sergino Dest melanggar Carlos Neva di kotak terlarang.

Fede Vico maju sebagai eksekutor, dan sukses menaklukkan Ter Stegen. Skor menjadi 3-3. Di sisi lain, Jordi Alba mendapat kartu kuning, dia memprotes wasit berlebihan.

Barcelona terus berupaya mencetak gol, dan akhirnya berhasil meraihnya di menit ke-108. Berawal dari sepakan Messi yang ditepis Escandell, Frenkie de Jong berhasil memanfaatkan bola liar, menuntaskannya menjadi gol dengan sepakannya.

Barcelona akhirnya mengamankan kemenangan dengan mencetak gol kelima di menit ke-113. Jordi Alba mencetak gol keduanya di laga ini, usai tendangan volinya gagal dihadang oleh Escandell.

Skor 5-3 menutup laga hebat ini, dan Barcelona melaju ke semifinal Copa del Rey.

Susunan pemain

Granada: Escandell, Diaz (Foulquier 46'), Duarte, Sanchez, Neva, Montoro, Eteki (Perez 106'), Soro (Vico 58'), Puertas (Vallejo 80'), Soldado (Luis Suarez 66'), Kenedy (Machis 46')

Barcelona: Ter Stegen, Alba, Umtiti (Braithwaite 63'), Araujo, Sergi Roberto (Dest 56'), Pedri (Lenglet 106'), Busquets (Puig 76'), De Jong, Griezmann, Messi, Trincao (Dembele 63')

Simak juga video 'Kontrak Baru Neymar Untuk Goda Messi, Transfer Segitiga Gagal':

[Gambas:Video 20detik]



(adp/yna)

Hide Ads