Barcelona Mau Jual Antoine Griezmann, tapi...

Barcelona Mau Jual Antoine Griezmann, tapi...

Afif Farhan - Sepakbola
Kamis, 08 Jul 2021 15:22 WIB
SEVILLE, SPAIN - JANUARY 17: Antoine Griezmann of FC Barcelona looks on during the Supercopa de Espana Final match between FC Barcelona and Athletic Club at Estadio de La Cartuja on January 17, 2021 in Seville, Spain. Sporting stadiums around Spain remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by David Ramos/Getty Images)
Antoine Griezmann (Getty Images)
Barcelona -

Demi menyelamatkan keuangan klub, Barcelona harus menjual beberapa pemain seperti Antoine Griezmann. Masalahnya Barca keder, alias bingung, mau jual ke mana!

Barcelona sedang krisis keuangan, khususnya dari sektor pengeluaran gaji pemain dengan angka yang besar. Pihak Liga Spanyol memang mengurangi batasan gaji pemain untuk klub (salary caps), guna menghindari kebangkrutan di tengah pandemi virus corona. Tiap klub kena pemangkasan berbeda, tergantung dari kondisi keuangannya masing-masing.

Nah, Barcelona sudah mengurangi 40 persen pengeluaran gaji pemainnya. Musim lalu, Barcelona kena pembatasan gaji yang hanya boleh mengeluarkan uang sebesar 382 juta euro, atau sekitar Rp 6,5 triliun untuk membayar pemainnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini situasi pelik, karena Barcelona mau kembali mengontrak Lionel Messi. Gaji Messi yang di angka 71 juta Euro per musim, bakal membuat pengeluaran klub buat gaji pemain kembali membengkak.

Dilansir dari Marca, salah satu cara Barcelona untuk menanggulangi masalah tersebut adalah dengan menjual pemain. Beberapa pemain akan dilepas yang diutamakan adalah mereka yang gajinya besar, seperti Antoine Griezmann.

ADVERTISEMENT

Griezmann digaji sebesar 400 ribu Euro per pekan atau setara Rp 6,8 milar. Tak heran, pemain asal Prancis itu masuk dalam daftar lima pemain Blaugrana dengan gaji tertinggi musim lalu.

Barcelona's Antoine Griezmann gestures during the Spanish La Liga soccer match between Barcelona and Eibar at the Camp Nou stadium in Barcelona in Barcelona, Spain, Tuesday, Dec. 29, 2020. (AP Photo/Joan Monfort)Antoine Griezmann (AP/Joan Monfort)

Antoine Griezmann sendiri belum terlihat gemilang bersama Barcelona. Bukan rahasia lagi, kalau Griezmann dikabarkan tidak bahagia di Camp Nou.

Belum selesai, rupanya Barcelona masih punya hutang ke Atletico Madrid kala memboyong sang pemain di tahun 2019 lalu. Griezmann ditebus seharga 120 juta Euro atau setara Rp 2 triliun kala itu, yang dibayar dengan cara dicicil.

Masalahnya, Antoine Griezmann kurang diminati di bursa transfer musim panas ini. Belum ada tawaran masuk untuk pemain berusia 30 tahun itu.

Maka Barca kebingungan mau dijual ke mana Griezmann demi menyelamatkan keuangan klub. Jika tetap masih memakai jasanya, maka harus lebih banyak menjual pemain-pemain lainnya.

(aff/bay)

Hide Ads