Panasnya laga Chelsea vs Spurs ini kaitannya dengan perebutan satu tiket di Liga Champions. The Blues saat ini ada di posisi kelima klasemen dengan raihan 56 angka. Torehan itu berjarak lima poin dari The Lilywhites yang menempati posisi keempat.
Chelsea didukung rekor bagus saat menjamu Spurs. Dalam enam pertandingan terakhir, mereka tak pernah kalah dengan catatan lima kali menang dan sekali menuai hasil imbang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Spurs masih belum akan diperkuat oleh Harry Kane. Dia masih dalam proses pemulihan cedera pergelangan kaki. Itu jelas menjadi kerugian besar untuk Spurs, Kane sudah mencetak sebanyak 24 gol.
Sementara itu, Chelsea jelas masih akan mengandalkan Eden Hazard untuk menggapai kemenangan. Pemain asal Belgia itu sudah membukukan 11 gol untuk tim London barat.
Di laga lainnya, Manchester City akan mencoba mendekatkan diri ke gelar juara saat melawat ke markas Everton. Pertandingan di Goodison Park itu akan berlangsung, Sabtu (31/3) menjelang tengah malam.
City baru saja bangkit dari dua kekalahan di laga tandang. Mereka mengalahkan Crystal Palace. Dalam empat lawatan terkahir di semua ajang, City cuma menang sekali atas The Toffess. Mereka takluk dua kali dari Everton, juga sekali menuai hasil imbang.
Kekalahan telak didapat saat menjalani pertandingan Liga Inggris di musim lalu. Mereka kalah dengan skor akhir 0-4.
Liverpool akan melawat ke markas Palace. Pertandingan di Selhurst Park itu menjadi laga pertama pada pekan ini. The Reds sedang tampil oke di kandang Palace. Dalam dua lawatan terakhir, mereka selalu memetik kemenangan.
Andai menang melawan Palace di laga kali ini, Liverpool bisa menggeser Manchester United dari posisi kedua klasemen untuk sementara. Mereka akan unggul satu angka dari tim asuhan Jose Mourinho itu.
MU akan menjamu Swansea City di lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. The Red Devils patut berhati-hati karena The Swans kerap menjadi batu sandungan.
Dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang, rekor pertemuannya berimbang. MU menang dua kali, Swansea juga menang dua kali. Satu laga lainnya selesai imbang.
Pada pertandingan tahun lalu, MU dan Swansea bermain imbang 1-1. MU wajib menang agar bisa menunda pesta City untuk menjadi juara musim ini.
Sementara itu, Arsenal akan menjalani pertandingan di hari Minggu. Mereka akan melawan Stoke City di Emirates Stadium.
(cas/raw)