Joko Driyono hadir di rapat Piala Presiden di Hotel Sultan, Senayan, Minggu (17/2/2019). Dia hadir di rapat tersebut setelah dua hari lalu ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Anti Mafia Bola.
Joko tercatat dua kali ke luar dari ruangan Merapi, Hotel Sultan. Pertama saat akan toilet dan saat rapat usai digelar. Namun saat diminta komentarnya, Joko Driyono menolak diwawancara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Begitu saat rapat usai digelar, di mana dia tak langsung ke luar ruangan setelah perwakilan klub pulang. Joko baru meninggalkan ruangan bersama Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha, Wakil Ketua Umum Iwan Budianto.
"Saya enggak mau (wawancara)," kata Joko singkat sambil berlalu pergi.
Bahkan ketika didesak untuk berbicara Joko tetap bungkam. Justru Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha bersama Kepala Staf Ketua Umum Iwan Budianto yang mencegah para pewarta. Sementara Joko terus berjalan cepat menuju lantai 1 hotel.