Dortmund menunjukkan dua muka di musim ini. Oke di Liga Champions tapi babak belur di liga domestik. Belakangan, mereka mulai menunjukkan tren positif dengan meraih tiga kemenangan beruntun di Bundesliga.
Laju positif itu pun mengangkat Dortmund dari zona degradasi. Di pekan ke-22 liga, mereka ada di urutan ke-12 dengan 25 pon dan tinggal defisit tiga gol.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Klopp menyebut usaha untuk terus meningkatkan peringkat di liga menjadi prioritas. Tapi, bukan berarti Liga Champions bakal dilepas begitu saja.
Β
"Liga Champions mempunyai kisah yang berbeda. Juventus adalah langganan juara. Kami tampil di babak 16 besar bukan sebagai favorit, tapi kami akan tampil habis-habisan," kata Klopp seperti dikutip situs resmi klub.
"Lihat saja nanti siapa yang akan siap untuk tampil di laga itu nanti. Tapi kami akan mengutamakan Bundesliga, Liga Champions kami anggap sebagai pemanis. Akan ada beberapa pertandingan seperti ini dan itu tak akan menggaggu fokus kami ke pertandingan-pertandingan berikutnya di liga," jelas pelatih berkaca mata itu.
(fem/krs)











































