Ludogorets Vs Tottenham: The Lilywhites Menang 3-1

Ludogorets Vs Tottenham: The Lilywhites Menang 3-1

Bayu Baskoro - Sepakbola
Jumat, 06 Nov 2020 02:47 WIB
RAZGRAD, BULGARIA - NOVEMBER 05: Lucas Moura of Tottenham Hotspur celebrates after he scores his teams second goal with Gareth Bale of Tottenham Hotspur and Harry Kane of Tottenham Hotspur  during the UEFA Europa League Group J stage match between PFC Ludogorets Razgrad and Tottenham Hotspur at Ludogorets Arena on November 05, 2020 in Razgrad, Bulgaria. Sporting stadiums around Bulgaria remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Srdjan Stevanovic/Getty Images)
Tottenham Hotspur menang atas Ludogorets Razgrad di Liga Europa. (Foto: Getty Images/Srdjan Stevanovic)
Razgrad -

Tottenham Hotspur berhasil mencuri tiga poin saat menjalani laga tandang ke markas Ludogorets Razgrad di Liga Europa. The Lilywhites menang 3-1.

Matchday 3 Grup J Liga Europa 2020 mempertemukan Ludogorets vs Tottenham. Pertandingan digelar di Ludogorets Arena, Jumat (6/11/2020) dini hari WIB.

Tottenham mampu mencetak dua gol di 45 menit pertama. Harry Kane dan Lucas Moura yang menjebol gawang Ludogorets, sekaligus membawa klub asal London itu unggul 2-0 hingga turun minum.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Statistik babak pertama menunjukkan dominasi Tottenham dengan 12 kali percobaan tendangan ke gawang, serta 53 penguasaan bola. Ada pun Ludogorets hanya dua kali menembak bola dan menguasai bola 47 persen.

Di babak kedua, Ludogorets mencetak gol lewat tendangan voli Claudiu Keseru. Tottenham menambah gol lagi via Giovani Lo Celso, sekaligus memastikan kemenangan 3-1 timnya atas tuan rumah.

ADVERTISEMENT

Dengan hasil ini, Tottenham telah mendapatkan enam poin dan berada di posisi kedua Grup J di bawah Royal Antwerp. Sementara itu, Ludogorets terbenam di posisi buncit dan belum meraih poin sama sekali dari tiga pertandingan.

Jalannya Pertandingan

Tottenham langsung mengambil inisiatif menyerang sejak awal pertandingan. Hasilnya, gol berhasil diciptakan Harry Kane di menit ke-13.

Striker The Lilywhites itu berhasil menanduk bola sepak pojok Lucas Moura ke dalam gawang Ludogorets. 1-0 Tottenham memimpin.

Tim tamu hampir menggandakan keunggulan di menit ke-24. Matt Doherty melepaskan bola tembakan di dekat gawang Ludogorets yang masih bisa ditepis Plamen Iliev.

Gol! Tottenham menggandakan keunggulan di menit ke-32. Moura membuat gol tap in di depan gawang Ludogorets, memanfaatkan umpan tarik Kane dari sisi kanan. Skor berubah 2-0.

Keunggulan dua gol Tottenham atas Ludogorets tidak berubah hingga memasuki waktu istirahat.

Di babak kedua, tim tuan rumah berupaya mengejar ketertinggalan. Gol pertama Ludogorets pun tercipta pada menit ke-50.

Claudiu Keseru mendapat bola lambung di kotak penalti yang langsung ditendangnya dan tak kuasa dibendung Joe Hart. Kedudukan berubah 1-2.

Tottenham merespons dengan mencetak gol ketiga di menit ke-61. Son Heung-min, yang baru saja masuk menggantikan Moura, mengirimkan bola umpan ke kotak penalti yang diselesaikan Lo Celso menjadi gol. Tim tamu menjauh 3-1.

Tim tamu berupaya menambah skor di sisa yang ada. Namun hingga pertandingan tuntas, skor 3-1 untuk Tottenham tidak berubah.

Susunan Pemain

Ludogorets Razgard: Plamen Iliev; Jordan Ikoko, Georgi Terziev, Olivier Verdon, Anton Nedyalkov; Stephane Badji, Anicet Abel; Elvis Manu, Cauty Souza, Dominik Yankov; Claudiu Keseru.

Tottenham Hotspur: Joe Hart; Ben Davies, Eric Dier, Toby Alderweireld, Matt Doherty; Moussa Sissoko, Harry Winks; Gareth Bale, Giovani Lo Celso, Lucas Moura; Harry Kane.




(bay/adp)

Hide Ads