Samir Handanovic menilai Real Madrid tak lebih baik dari Inter Milan saat menang 2-0. Si Ular secara permainan memang mampu merepotkan Los Blancos.
Inter tumbang 0-2 saat bertandang ke markas Real Madrid, Estadio Santiago Bernabeu pada matchday terakhir Grup D Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB. Dua gol El Real lahir dari Toni Kroos pada menit ke-17 dan Marco Asensio pada menit ke-79.
Kekalahan ini membuat Inter harus memupus ambisi mereka menggusur Madrid dari puncak klasemen Grup D. Los Blancos mengakhiri fase grup sebagai juara Grup D dengan 15 angka. Mereka unggul lima angka dari Si Ular di posisi kedua.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kiper sekaligus kapten Inter, Samir Handanovic, begitu menyesalkan kekalahan di markas Madrid ini. Pasalnya, Nerazzurri sebenarnya mampu mengimbangi Madrid secara penampilan.
Baca juga: Si Ular Lagi-lagi Dimangsa Tim Spanyol |
Dari data Opta, Madrid hanya unggul tipis dalam penguasaan bola yaitu 50,2 persen dibanding 49,8 persen milik Inter. Pasukan Simone Inzaghi juga tak kalah dari Madrid dalam hal melancarkan serangan.
Inter total bikin 17 tembakan dengan tiga mengarah ke gawang. Madrid bermain efektif dengan bikin lima tembakan ke arah gawang dari 15 percobaan.
Samir Handanovic menegaskan bahwa laga ini memberikan pelajaran untuk Inter agar tampil lebih efektif di depan gawang. Meski kecewa dengan hasil kontra Madrid, namun pria 37 tahun ini puas dengan penampilan Inter secara keseluruhan di fase grup.
Inter Milan mampu lolos ke 16 besar untuk pertama kalinya sejak musim 2011/2012. Langkah La Beneamata di tiga musim sebelumnya selalu hanya mentok di babak grup.
"Pada akhirnya mereka menang 2-0, itu adalah pertandingan yang bagus, tetapi itu mengajarkan kami bahwa kami harus efektif dan kami harus memanfaatkan apa yang kami miliki," kata Handanovic kepada SportMediaset.
"Saya puas dengan kami bisa lolos, yang merupakan target kami. Saat itu berhasil, ini selalu bagus. Saya tidak puas dengan pertandingan ini karena, bagi saya, Real tidak lebih baik dari kami," jelasnya.
(pur/bay)