Babak I Liverpool Vs Rangers: The Reds Unggul 1-0 Berkat Alexander-Arnold

Babak I Liverpool Vs Rangers: The Reds Unggul 1-0 Berkat Alexander-Arnold

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Rabu, 05 Okt 2022 02:52 WIB
Liverpools English defender Trent Alexander-Arnold (2nd L) scores the opening goal from a free kick during UEFA Champions League group A football match between Liverpool and Glasgow Rangers at Anfield in Liverpool, north west England on October 4, 2022. (Photo by Nigel Roddis / AFP) (Photo by NIGEL RODDIS/AFP via Getty Images)
Trent Alexander-Arnold bawa Liverpool unggul 1-0 atas Rangers di babak pertama (Foto: AFP via Getty Images/NIGEL RODDIS)
Liverpool -

Liverpool menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Rangers dalam lanjutan Liga Champions. Trent Alexander-Arnold memberi Liverpool keunggulan lewat gol tendangan bebas.

Duel Liverpool vs Rangers di matchday 3 Grup A digelar di Anfield, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.

Liverpool langsung menekan sejak menit-menit awal. Tuan rumah mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti pada menit ketujuh menyusul pelanggaran terhadap Darwin Nunez.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gol! Trent Alexander-Arnold sukses memanfaatkan tendangan bebas tersebut menjadi gol. Bola tendangannya melewati pagar betis pemain Rangers dan meluncur ke pojok atas gawang.

Liverpool terus menekan. Luis Diaz melakukan tusukan dari kiri dan mengakhiri pergerakannya itu dengan tendangan dari luar kotak penalti. Sepakan Diaz itu masih melebar.

ADVERTISEMENT

Mohamed Salah mengejutkan kiper Rangers Allan McGregor dengan melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Bola mengarah ke tiang jauh dan memaksa McGregor melakukan penyelamatan.

Liverpool masih mendominasi permainan. McGregor sekali lagi menyelamatkan gawang Rangers, kali ini dia menepis sepakan Nunez dari jarak dekat.

Diaz kembali melakukan tusukan dari sisi kiri. Dia mengakhiri pergerakannya itu dengan tembakan ke arah gawang, tapi McGregor masih bisa mengamankan bola.

Mohamed Salah memberikan umpan terobosan kepada Nunez. Namun, tembakan Nunez diblok McGregor dengan kakinya.

McGregor lagi-lagi menggagalkan upaya Nunez pada mennit ke-43. Diogo Jota memberikan umpan terobosan dan Nunez melanjutkannya dengan tendangan first time. McGregor masih bisa mengantisipasinya.

Susunan Pemain

Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Jordan Henderson, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Diogo Jota, Luis Diaz; Darwin Nunez.

Rangers: Allan McGregor; James Tavernier, Connor Goldson, Ben Davies, Leon King, Borna Barisic; Malik Tillman, John Lundstram, Steven Davis, Ryan Kent; Alfredo Morelos

(nds/rin)

Hide Ads