Perempatfinal Euro 2020 digelar tadi malam. Berikut hasil pertandingannya, di mana Timnas Spanyol dan Timnas Italia mengemas kemenangan dan lolos ke semifinal.
Perempatfinal Euro 2020 digelar mulai malam kemarin. Pertandingan Swiss vs Spanyol digelar di Saint Petersburg, Jumat (2/7) menjadi partai pembukanya.
Di pertandingan itu, Swiss vs Spanyol berjalan ketat. Pemenang harus ditentukan lewat drama adu penalti.
Spanyol sempat memimpin sejak babak pertama, lewat bunuh diri Denis Zakaria. Namun, Swiss membalas di paruh kedua berkat gol Xherdan Shaqiri.
Tak ada gol hingga 90 menit, pun di babak perpanjangan waktu. Alhasil, Swiss vs Spanyol lanjut ke adu penalti. Di babak tos-tosan itu, Spanyol menang 3-1 atas Swiss. La Furia Roja lolos ke semifinal.
![]() |
Baca juga: Spanyol Ahlinya Adu Penalti di Piala Eropa
Tak lama berselang, Italia memastikan diri jadi lawan Spanyol di semifinal. Kepastian itu didapat usai Gli Azzurri mengalahkan Timnas Belgia.
Bermain di Allianz-Arena, Munich, Jerman, Sabtu (3/7) dini hari WIB, Italia menang 2-1 atas Belgia. Dua gol dari Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne, cuma dibalas Romelu Lukaku lewat penalti.
![]() |
Kemenangan 2-1 bertahan hingga laga bubar. Anak asuh Roberto Mancini akan menghadapi Spanyol di babak empat besar.
Dua laga perempatfinal lainnya akan digelar malam nanti. Ada Republik Ceko vs Denmark, dan Ukraina vs Inggris.
Hasil Euro 2020 Tadi Malam
Swiss vs Spanyol 1-1 (Spanyol menang adu penalti 3-1)
Belgia vs Italia 1-2
Jadwal Euro 2020 Nanti Malam
23.00 WIB Republik Ceko vs Denmark
02.00 Ukraina vs Inggris