Jadwal Piala Menpora hari ini mempertandingkan laga-laga di Grup C. Ada Persik Kediri vs PSS Sleman dan Persela Lamongan vs Madura United.
Seluruh laga Grup C Piala Menpora 2021 digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (1/4/2021). Persik vs PSS bermain lebih dulu pada pukul 15.15 WIB, sementara Persela vs Madura United digelar pukul 18.15 WIB.
Persik vs PSS bakal bersaing memperebutkan kemenangan perdana mereka di Piala Menpora 2021. Macan Putih dan Super Elja belum pernah meraih tiga poin sepanjang turnamen ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persik Kediri baru tampil sekali dan menelan kekalahan 1-2 dari Persebaya Surabaya. Sementara itu, PSS Sleman sudah bermain dua kali dengan hasil imbang tanpa gol kontra Persela dan kalah 1-2 dari Madura United.
Pada pertandingan lainnya, Madura United bakal meladeni perlawanan Persela Lamongan. Kedua tim sama-sama butuh poin maksimal guna memperbesar peluang untuk lolos ke babak berikutnya.
Madura United saat ini berada di posisi kedua klasemen Grup C dengan tiga poin dari dua pertandingan. Laskar Sapeh Kerrab tertinggal tiga angka dari Persebaya Surabaya yang kukuh di puncak klasemen sementara.
Sementara itu, Persela menguntit di posisi ketiga dengan satu poin dan baru bermain sekali di Piala Menpora 2021. Laskar Joko Tingkir bisa menyalip Madura United apabila mampu meraih hasil sempurna di laga kali ini.
Jadwal Piala Menpora 2021, Kamis (1/4)
Persik Kediri vs PSS Sleman
Pukul 15.15 WIB
Live Indosiar.
Persela Lamongan vs Madura United
Pukul 18.15 WIB
Live Indosiar.
(bay/nds)