PSM Makassar akan menghadapi PSS Sleman di perebutan tempat ketiga Piala Menpora 2021. Juku Eja tetap memiliki motovasi tinggi menatap duel itu.
Di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (23/4/2021) pukul 20.30 WIB, PSM vs PSS dilangsungkan. Kedua tim akan mencari penebusan sebagai pelipur laga gagal ke final.
Pemain PSM, Yakob Sayuri, menegaskan bahwa skuad Ayam Jantan dari Timur sudah belajar dari kegagalan di semifinal menatap duel dengan Super Elang Jawa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Belajar dari pengalaman semifinal kemarin. (Motivasi) lebih tinggi dari pertandingan kemarin karena memperebutkan posisi ketiga tidak gampang juga. Satu sisi PSS Sleman juga tim yang bagus kami akan bekerja lebih keras untuk pertandingan besok," kata Yakob dalam sesi jumpa pewarta sebelum laga, Jumat (23/4).
Dalam pertandingan dengan Persija, PSM menelan kekalahan di babak adu penalti setelah bermain tanpa gol dalam dua leg pertandingan semifinal Piala Menpora 2021. Pelatih PSM, Syamsuddin Batola, menegaskan bahwa tim asuhannya tetap siap kalau harus berlaga sampai adu kiper lagi.
"Saya tekankan pada anak-anak lupakan kemarin(kekalahan dari Persija) dan tatap ke depan," kata Syamsuddin.
"Ada beberapa hari jeda dan kami memulai lagi mempersiapkan tim untuk pertandingan (memperebutkan) posisi ketiga dan keempat. Anak-anak juga sudah siap untuk pertandingan besok."
"Drama adu penalti, setiap laga-laga yang memang penting diakhiri dengan penalti. Pemain dan pelatih sudah dipersiapkan. Siapa saja bisa mengalami (adu penalti)," kata dia menambahkan.
(cas/aff)