Thiago Silva cuma butuh waktu, untuk menunjukkan dirinya sebagai bek tengah yang kukuh. Fans Chelsea harus sabar-sabar.
Thiago Silva merupakan rekrutan baru Chelsea di musim panas ini. Bek veteran berusia 36 tahun itu direkrut secara cuma-cuma dari Paris Saint-Germain (PSG).
Thiago Silva memulai debutnya di Liga Inggris dengan kekecewaan kala kontra West Brom pada akhir bulan September kemarin. Dia melakukan kesalahan hingga berujung gawang Chelsea kebobolan. Meski, The Blues akhirnya bisa menyamakan kedudukan 3-3.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Tapi di laga keduanya kala menghadapi Crystal Palace pada Sabtu (3/10) kemarin, pemain asal Brasil itu bermain apik. Duetnya bersama Kurt Zouma di lini tengah, mampu membuat gawang Chelsea tak ternoda.
Squawka memberikannya nilai 7. Thiago Silva dinilai mampu meredam para striker Crystal Palace yang cepat dan membuat keputusan tepat dengan tekelnya.
Cuplikan pertandingannya bisa disaksikan di Mola TV. Dengan cara, klik link berikut ini.
![]() |
Mantan pemain Chelsea, Joe Cole menyebut kalau Thiago Silva masih merupakan salah satu bek terbaik dunia saat ini. Pengalamannya di lapangan akan sangat membantu Chelsea.
"Dia masih salah satu yang terbaik saat ini. Chelsea punya banyak bek muda dan dia bisa memberikan banyak pelajaran," katanya seperti dilansir Mirror.
"Thiago Silva sudah bermain di banyak liga-liga Eropa dan kompetisi di level timnasnya," lanjutnya.
Hanya saja, Thiago Silva butuh beradaptasi. Pemain yang juga pernah memperkuat AC Milan itu harus paham gaya bermain di Inggris yang cepat dan keras.
Satu lagi, juga soal kendala bahasa. Thiago Silva diketahui belum bisa berbahasa Inggris.
"Thiago Silva cuma butuh waktu. Begitu dia sudah nyetel, maka dia akan menjadi salah satu rekrutan Chelsea terbaik di musim ini," tutup Joe Cole.
(aff/ran)