Malunya Marcus Rashford

ADVERTISEMENT

Malunya Marcus Rashford

Bayu Baskoro - Sepakbola
Kamis, 28 Okt 2021 14:34 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - OCTOBER 20: Marcus Rashford of Manchester United looks on during the UEFA Champions League group F match between Manchester United and Atalanta at Old Trafford on October 20, 2021 in Manchester, England. (Photo by Naomi Baker/Getty Images)
Marcus Rashford malu Manchester United diganyang Liverpool di Old Trafford. (Foto: Getty Images/Naomi Baker)
Manchester -

Marcus Rashford akhirnya buka usai Manchester United diganyang Liverpool di Old Trafford empat hari lalu. Dia malu menerima kekalahan telak dari The Reds.

Rashford tampil sebagai starter saat Man United menjamu Liverpool di Old Trafford dalam laga Premier League, Minggu (24/10/2021). Diplot di sektor kanan serangan, dia tak kuasa menembus rapatnya lini belakang tim tamu.

Alih-alih mencetak gol, Man United justru kebobolan empat gol di babak pertama. Liverpool menambah satu gol di paruh kedua, sekaligus mengakhiri duel dengan kemenangan telak 5-0.

MANCHESTER, ENGLAND - OCTOBER 24: Cristiano Ronaldo of Manchester United reacts after their side concedes a third goal scored by Mohamed Salah of Liverpool (not pictured) during the Premier League match between Manchester United and Liverpool at Old Trafford on October 24, 2021 in Manchester, England. (Photo by Shaun Botterill/Getty Images)Manchester United dibantai Liverpool 0-5 di Old Trafford. (Foto: Getty Images/Shaun Botterill)

Hasil ini jelas amat memalukan bagi Manchester United. Setan Merah untuk kali pertama dalam 66 tahun terakhir keok lima gol tanpa balas di kandang!

Beberapa pemain Man United semisal Harry Maguire dan Luke Shaw meminta maaf kepada fans tak lama seusai pertandingan. Ucapan penyesalan asal hasil buruk itu turut diberikan Cristiano Ronaldo di media sosial.

Marcus Rashford menjadi pemain Man United teranyar yang mengungkapkan permintaan maaf kepada fans di media sosial, Kamis (28/10). Pemain 23 tahun itu mengaku baru bisa berkomentar setelah empat hari dilanda perasaan malu akibat kekalahan Man United.

"Saya tak bisa bohong kalau anda tidak mendengarkan apa pun dari saya di sini, sebab sebagai fan United saya tidak tahu apa yang harus saya katakan setelah hari Minggu. Saya malu sekali," cuit Rashford via akun Twitter @MarcusRashford.

"Fans kami adalah segalanya dan kalian tidak pantas untuk itu. Kami akan bekerja keras untuk menyelesaikan ini. Kami harus menebus kesalahan kami sendiri," demikian kata Marcus Rashford.

Baca juga: Awan Kelabu MU
(bay/cas)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT