Crotone Vs Lazio: Immobile Cetak Gol, Biancoceleste Menang 2-0

Crotone Vs Lazio: Immobile Cetak Gol, Biancoceleste Menang 2-0

Adhi Prasetya - Sepakbola
Sabtu, 21 Nov 2020 22:56 WIB
ROME, ITALY - JULY 29:  Ciro Immobile celebrates with his teammate Joaquin Correa of SS Lazio after scoring the teams second goal during the Serie A match between SS Lazio and Brescia Calcio at Stadio Olimpico on July 29, 2020 in Rome, Italy.  (Photo by Paolo Bruno/Getty Images)
Immobile (kiri) dan Correa sama-sama menyumbang gol kemenangan Lazio. Foto: Getty Images/Paolo Bruno
Crotone -

Lazio berhasil kembali ke jalur kemenangan. Bertandang ke markas Crotone di giornata ke-8 Liga Italia, tim Elang Ibu Kota berhasil menang 2-0.

Di Stadion Ezio Scida, Sabtu (21/11/2020), lapangan pertandingan basah karena hujan. Lazio sudah bisa menurunkan Ciro Immobile yang sebelumnya absen karena COVID-19.

Peluang pertama didapat tuan rumah pada menit ke-5. Arkadiusz Reca menyundul bola umpan silang dari Andrea Rispoli, tapi masih belum tepat sasaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua menit kemudian, Immobile membuang peluang emas untuk membawa Lazio unggul. Berhasil mendapat bola blunder dari kiper Crotone, Alex Cordaz, penyerang 30 tahun itu malah gagal menyarangkan bola ke gawang usai sepakannya melebar.

Serangan Lazio berlanjut. Joaquin Correa melepaskan long shoot di menit ke-9, namun Cordaz mampu menghalaunya. Dua menit setelahnya, tendangan bebas Luis Alberto juga gagal mengarah ke target.

ADVERTISEMENT

Crotone tak diam saja ditekan sedemikian rupa. Simy hampir saja mencetak gol di menit ke-14, namun sontekannya dari jarak dekat masih membentur gawang Lazio yang dijaga Pepe Reina.

Luis Alberto kembali mengancam gawang Crotone di menit ke-16, tetapi sundulannya bisa dimentahkan Cordaz. Dua menit berselang, sepakan jarak jauh Lucas Leiva juga berhasil diamankan olehnya.

Lazio akhirnya berhasil membuka keunggulan di menit ke-21. Crossing Marco Parolo berhasil disambut Immobile dengan flying header yang tak mampu dihalau Cordaz. Tim tamu memimpin 1-0.

Crotone berusaha membalas. Di menit ke-28, Reca melepaskan tendangan jarak jauh, tapi masih belum mengarah ke gawang.

Lazio terus menyerang. Parolo hampir menggandakan keunggulan Lazio di menit ke-37, tetapi sepakannya bisa ditepis Cordaz. Di menit ke-43, sundulan Mohamed Fares juga bernasib serupa. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Crotone lagnsung menyerang. Sepakan Ahmad Benali di kotak penalti pada menit ke-46 berhasil diamankan Reina. Dua menit berselang, giliran Lazio mengancam, saat sepakan Correa dihalau Cordaz dengan kakinya.

Gol kedua yang ditunggu Lazio akhirnya hadir di menit ke-58. Correa yang menerima through pass Immobile di sisi kiri menggiring bola ke kotak penalti, lalu melepaskan tembakan dari sudut sempit yang tak bisa dijangkau Cordaz. 2-0 untuk skuad asuhan Simone Inzaghi.

Tertinggal dua gol, Crotone coba memberi perlawanan. Reca kembali mendapat kans di menit ke-60, namun Reina berhasil mengamankan tembakan jarak jauhnya. Dua menit berselang Reina kemblai menyelamatkan gawangnya, lagi-lagi dari long shoot Reca.

Lazio tak mau mengendurkan tekanan. Immobile mengincar gol ketiga Lazio, namun sepakannya di menit ke-67 masih melebar. Sedangkan sundulan Felipe Caicedo pada menit ke-70 masih bisa ditangkap Cordaz.

Hingga peluit panjang, skor 2-0 tetap tak berubah. Kemenangan ini mengantarkan Biancoceleste ke peringkat lima klasemen sementara dengan 14 poin. Sementara bagi Crotone, mereka masih belum beranjak dari posisi juru kunci dengan dua poin.

Susunan pemain

Crotone: Cordaz; Magallan, Marrone, Cuomo; Rispoli (Pedro Pereira 46'), Benali, Petriccione (Dragus 68'), Vulic (Riviere 79'), Reca; Messias, Simy

Lazio: Reina; Patric (Hoedt 79'), Acerbi, Radu; Lazzari, Parolo (Akpa-Akpro 46'), Leiva, Luis Alberto, Fares (Marusic 46'); Correa (Caicedo 62'), Immobile (Andreas Pereira 75')

(adp/nds)

Hide Ads