Bek MU Ini Bahagia di Milan

Bek MU Ini Bahagia di Milan

Randy Prasatya - Sepakbola
Kamis, 03 Des 2020 00:30 WIB
MILAN, ITALY - OCTOBER 29:  Diogo Dalot of AC Milan celebrates scoring his teams third goal during the UEFA Europa League Group H stage match between AC Milan and AC Sparta Praha at San Siro Stadium on October 29, 2020 in Milan, Italy. (Photo by Emilio Andreoli/Getty Images)
Diogo Dalot merasa bahagia berada di AC Milan (Foto: Getty Images/Emilio Andreoli)
Jakarta -

Diogo Dalot mengaku bahagia menjalani masa pinjaman di AC Milan. Bek sayap milik Manchester United mendapat banyak bantuan dalam hal adaptasi.

AC Milan meminjam Dalot dari Manchester United pada awal Oktober 2020. Masa pinjaman berakhir sampai Juni 2021.

Dalot baru dua kali mendapat kesempatan bermain di Liga Italia untuk AC Milan. Saat bermain di ajang Liga Europa, pria asal Portugal itu selalu tampil penuh di empat laga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalot sangat bahagia bermain untuk AC Milan. Lingkungan klub banyak membantu pria 21 tahun itu dalam hal adaptasi.

"Bagi saya ini adalah beberapa bulan yang luar biasa dalam hal adaptasi. Italia mirip dengan Portugal dalam hal orang, makanan, dan sebagainya, sejauh ini sempurna," kata Dalot seperti dikutip dari Football Italia.

ADVERTISEMENT

"Seluruh tim banyak membantu saya. Saya ingin berlatih dan bermain. Saya mencoba beradaptasi secepat mungkin. Seluruh klub banyak membantu saya, mereka semua hebat bagi saya," sambungnya.

NORWICH, ENGLAND - JUNE 27: Diogo Dalot of Manchester United in action during the FA Cup Quarter Final match between Norwich City and Manchester United at Carrow Road on June 27, 2020 in Norwich, England. (Photo by Catherine Ivill/Getty Images)Aksi Diogo Dalot saat bermain untuk Manchester United. Foto: Getty Images/Catherine Ivill

Dalot juga sudah merasakan perbedaan bermain di Inggris dan Italia. Dia juga mengatakan bahwa hubungan pelatih Stefano Pioli dengan para pemain AC Milan sangat erat.

"Sejak saya di sini, saya telah melihat perbedaan antara Italia dan Inggris. Pelatih banyak membantu kami, dia ingin mengajari kami banyak hal. Ada hubungan yang hebat dengannya," tegasnya.

Dalot bermain untuk Manchester United sejak musim 2018/2019. Sejauh ini dia baru bermain 35 kali, yang jumlah terbanyaknya didapat pada musim perdana tersebut.




(ran/bay)

Hide Ads