Benzema Ketus Ditanya soal Kylian Mbappe?

Afif Farhan - detikSepakbola
Kamis, 26 Mei 2022 03:00 WIB
Benzema Ketus Ditanya soal Kylian Mbappe? (Getty Images)
Madrid - Karim Benzema fokus untuk hadapi final Liga Champions. Bukan waktunya, omongin hal-hal nggak penting! Sindir soal Kylian Mbappe, tuh?

Real Madrid akan berlaga di final Liga Champions kontra Liverpool pada Minggu (29/5) pukul 02.00 WIB dinihari. Pertandingan itu bakal digelar di Paris, Prancis.

Real Madrid dalam kondisi prima karena sukses menyelesaikan Liga Spanyol lebih 'cepat' alias sudah dipastikan juara sebelum pekan-pekan terakhir.

Madrid pun mau kembali berjaya di Liga Champions. Sekaligus, Los Blancos mau mengkawinkan dengan dua trofi yang sudah didapat musim ini, trofi Laliga dan Piala Super Spanyol.

Kalau pun ada yang mengganggu konsentrasi Real Madrid, dinilai hanya persoalan Kylian Mbappe. Striker muda tersebut akhirnya memilih bertahan di PSG!

Mbappe sudah dua-tiga musim terakhir diincar Madrid. Apalagi, tak sedikit pemain Prancis di Madrid seperti misalnya sang kapten, Karim Benzema.

s first goal during the UEFA Euro 2020 Championship Round of 16 match between France and Switzerland at National Arena on June 28, 2021 in Bucharest, Romania. (Photo by Daniel Mihailescu - Pool/Getty Images)" title="Timnas Prancis" class="p_img_zoomin" />Benzema dan Mbappe (Getty Images)

Jelang final Liga Champions seperti dilansir dari Marca, Karim Benzema ditanya soal Kylian Mbappe yang batal ke Real Madrid. Benzema jawab ketus dengan singkat dan padat!

"Saya akan memberi tahu Anda bahwa kami akan memainkan Final Liga Champions dan ini bukan waktunya untuk membicarakan hal-hal kecil itu," jelasnya.

Karim Benzema memang apik bahu-membahu bersama Kylian Mbappe di Timnas Prancis. Terakhir, trofi UEFA Nations League diraihnya bersama.

Keduanya juga dipastikan akan kembali berduet untuk ajang Piala Dunia 2022 di Qatar nanti.


(aff/ran)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork