Rezaldi Hehanussa menambah daftar pemain Persija Jakarta yang pindah ke Persib Bandung. Sebelumnya, sudah banyak pemain yang lebih dulu melakukannya.
Dalam catatan detikSport di era Liga Indonesia, Rezaldi Hehanussa alias Bule tercatat sebagai pemain ke-16 yang pindah dari Persija ke Persib. Bule ditebus kontraknya di Persija oleh Persib dengan membayar biaya transfer.
Meski kedua klub dikenal sebagai rival, kenyataannya banyak pemain yang menyeberang dari Persija ke Persib atau sebaliknya. Hal itu terjadi karena ketiadaan klausul dari masing-masing klub untuk melarang pemain pindah ke klub tertentu.
Kalaupun ada, kebanyakan dari mereka yang pindah sudah tak terikat kontrak dengan klub lamanya. Itu berarti sudah tak ada klausul yang bisa menghentikan para pemain-pemain ini untuk 'menyebrang'.
Terlebih di Indonesia kebanyakan para klub cuma memberikan durasi kontrak selama semusim. Ketika pemain memutuskan pergi, klub rival bisa menampungnya.
Baca juga: Aji Kusuma Cocok dengan Thomas Doll |
Dalam kasus Rezaldi Hehanussa, ia bersama Persija sepakat untuk tidak melanjutkan kerja samanya. Kebetulan Persib siap menampungnya lantaran sedang kekurangan stok bek kiri akibat absennya Zalnando dan David Rumakiek.
Kebetulan Pelatih Persib yakni Luis Milla adalah sosok yang paham dengan kualitas Bule, sapaan Rezaldi Hehanussa. Karena pelatih asal Spanyol pernah mengandalkan Bule saat masih menangani Timnas Indonesia.
"Perekrutan Rezaldi atas rekomendasi pelatih yang membutuhkan bek kiri," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono, dalam pernyataan yang dirilis klub.
Rezaldi Hehanussa adalah salah satu contoh dari sedikit kasus pemain yang memutus kontraknya di Persija lalu pindah ke Persib. Sebelum Bule ada juga Marc Klok yang memutus kontraknya di Persija, lalu pindah ke Persib
Selebihnya, kebanyakan pemain yang meninggalkan Persija ke Persib dalam kondisi sudah habis kontraknya di Macan Kemayoran.
Siapa saja mereka?