Son Heung-min Raih Puskas Award, Mourinho Nggak Kaget Tuh

Son Heung-min Raih Puskas Award, Mourinho Nggak Kaget Tuh

Afif Farhan - Sepakbola
Jumat, 18 Des 2020 17:10 WIB
LONDON, ENGLAND - DECEMBER 07: Heung-Min Son of Tottenham Hotspur breaks past Erik Pieters of Burnley to go on and score his teams third goal during the Premier League match between Tottenham Hotspur and Burnley FC at Tottenham Hotspur Stadium on December 07, 2019 in London, United Kingdom. (Photo by Shaun Botterill/Getty Images)
Son Heung-min Raih Puskas Award, Mourinho Nggak Kaget Tuh (Getty Images/Shaun Botterill)
London -

Son Heung-min meraih Puskas Award 2020 atau gelar pencetak gol terbaik di dunia tahun ini. Sang manajer, Jose Mourinho nggak kaget tuh!

Puskas Award merupakan salah satu kategori paling bergengsi dalam acara tahunan FIFA bertajuk The Best FIFA Football Awards. Kategori itu disematkan pada pencetak gol terbaik.

Tahun 2020 ini, pemain Tottenham Hotspur Son Heung-min yang memenangkannya. Pemain asal Korea Selatan itu dinobatkan sebagai pencetak gol terbaik, lewat aksinya musim lalu kontra Burnley

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tepatnya di Tottenham Hotspur Stadium, dalam pertandingan Liga Inggris 7 Desember 2019. Son Heung-min menggiring bola dari daerah pertahanan Spurs hingga kotak penalti lawan, sebelum menceploskan bolanya ke gawang Burnley.

Son Heung-min bisa berlari cepat dan lolos dari kepungan delapan pemain Burnley. Lalu, Son tanpa cela mampu menaklukkan Nick Pope dan menceploskan bolanya ke dalam gawang Burnley.

ADVERTISEMENT

Son Heung-min diberi gelar Puskas Award 2020. Dia mengalahkan Luis Suarez (Barcelona/Atletico Madrid) dan Giorgian De Arrascaeta (Flamengo).

Dengan keberhasilan ini, Son Heung-min mengikuti jejak Cristiano Ronaldo, Neymar, James Rodriguez, Zlatan Ibrahimovic, dan Mohamed Salah, yang juga sudah pernah memenangkan Puskas Award.

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho tampak tak kaget dengan hal tersebut. Sepertinya, dia sudah tahu kalau Sonny (begitu panggilan si pemain) bakal mendapatkan Puskas Award.

"Pulang ke rumah dan nonton FIFA TV, Sonny Puskas Award gol terbaik, tentu Sonny," kata Mourinho seperti video yang di-postingnya via Instagram.

[Gambas:Instagram]




Di bawah asuhan Jose Mourinho, Son Heung-min mampu berkembang menjadi penyerang yang makin berbahaya. Di Liga Inggris musim ini, sejauh ini Son mampu mencetak 11 gol dari 13 laga.

(aff/rin)

Hide Ads